
Fakultas Teknik, merupakan bagian dari Universitas Ngurah Rai (UNR), didirikan tanggal 22 Mei 1979 dibawah naungan Badan Hukum Penyelenggara Yayasan Jagadhita.
FT-UNR mempunyai dua jurusan yakni : Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur, dengan masing-masing program studi telah terakreditasi oleh BAN-PT dan sudah mendapat perpanjangan ijin operasional No. 4431/D/T/2004 & 4436/D/T/2004, Tanggal 8 Nopember 2004.
Visi : Menghasilkan Sarjana dan Meningkatkan kualitas SDM, yang siap bersaing dan berkembang di lapangan kerja.
Misi : Mendidik mahasiswa untuk mengerti, memahami, bersikap dan mampu bekerja dalam bidang ilmu teknik dan ranah kerekayasaan.Mendidik mahasiswa untuk memahami pentingnya bekerja tim (teamwork) dan bekerja sama dengan jaringan (networking).
Pada setiap tahun ajaran baru FT-UNR menawarkan berbagai program untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan Pendidikan Tinggi Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur, bentuk program yang ditawarkan :
1. Kelas Reguler, 2. Kelas Intensif, 3 Kelas Konversi, yang merupakan program pendidikan lanjut dari D2, D3 dan Sarjana Muda dalam bidang Teknik Sipil ke S1
Kelas Reguler Perkuliahan diatur dalam delapan semester, perkuliahan dilakukan dari senin sampai jumat, pada pagi dan sore hari (tergantung permintaan).
Kelas Intensif (khusus bagi mereka yang sudah bekerja full time) perkuliahan dilakukan pada akhir minggu ( Jumat, Sabtu, Minggu) dengan sistem Catur Wulan.
Kelas Konversi (mahasiswa melanjutkan dari D2, D3, Sarmud Teknik Sipil) menggunakan sistem Catur wulan, waktu kuliah sesuai permintaan peserta didik.
Biaya Pendidikan dari pembayaran SPP yang besarnya diatur sesuai dengan kelas yang dipilih dan peraturan yang berlaku, bagi mahasiswa yang berprestasi akan diberikan Bea Siswa dari Yayasan Supersemar, PPA dan Bea Siswa Tugas Akhir.
Fasilitas :
- Ruang kuliah didalam kampus yang luas suasananya tenang, nyaman dan sejuk
- Laboratorium : Ukur Tanah, Mekanika Tanah, Beton dan Bahan.
- Fasilitas Olah Raga & Kegiatan Ekstra Kuriluler yang luas dan nyaman
Tenaga Pengajar dari Dosen Tetap Dpk, DosenYayasan dan Dosen Luar Biasa ± 80% berkwalifikasi S2.
Pengelola :
Ketua Yayasan Jagadhita:
Drs. N. Sura Aditanaya, M.Si.
Rektor UNR : Tjokorda Gede Atmadja, SH, MH.
Dekan : Ir. Gede Sumarda,MT
(Hp. 081 758 6684)
Pudek I : Ir. I Gusti Made Sudika
(Hp.0361 7492192)
Pudek II & III : Ir. Wayan Diasa, MT
(Hp. 08155070771)
Kaprodi Sipil : Ir. Made Sudarma, MT.
(Hp.0817568900)
Kaprodi Arsitektur : Ir Ida Bagus Idedhyana.
(Hp. 08123970792)
Pegawai :I Wayan Taku, I Made Warkadana, Komang Adiputra.
Tenaga Pengajar pada FT-UNR berasal dari Dosen Dpk Kopertis Wil VIII, Dosen Yayasan dan Dosen Luar Biasa.
Dosen Tetap :
Ir. I Gusti Bagus Adnyanegara, M. Erg.
Ir. Ngakan Putu Ngurah Nityasa, M. Kes.
Ir. Juniada Pagehgiri, M.M.
Ir. Made Sudarma, MT.
Ir. Agus Wiryadhi Saidi, M.Si.
Ir. I Wayan Pasir (sedang kuliah S2)
Ir. Ketut Sutonder
Ir. Ida Bagus Idedhyana
Ir. Gede Sumarda, MT.
Ir. Ketut Witarka Yudiata, MT.
Ir. I Gusti Made Sudika (sedang kuliah S2)
Dra. I G A Diah Yuniti, M.Si
Ir. Wayan Diasa, MT.
Ida Bagus Gede Indramanik, ST, MT.
Putu Doddy Heka Ardana, ST.(sedang kuliah S2)
Ni Made Swarmini, ST.
Dibantu oleh Dosen Yayasan dan Dosen Luar Biasa :
Dr.Ir. Tjokorda Raka Sukawati
Ir. Ketut Soriarta
Ir. Ketut Suarjawa
Ir. Made Sudiarsa, M.Eng.
Herning Widyawati, M.Eng
Ir. W. Suetja Kader, MM, M.Si
Persyaratan Pendaftaran :
- Menyerahkan Copy Ijasah SMU sederajat yang telah dilegalisir 2 lembar
- Menyerahkan Pas photo ukuran 2x3 dan 3x4 masing-masing 3 lembar
- Menyerahkan Copy KTP/kartu identitas lainnya sebayak 2 lembar
- Membayar Uang Pendaftaran Rp. 100.000,-
- Untuk Kelas Konversi Menyerahkan Copy Ijasah D2, D3 dan Sarmud Serta Copy Transkrip Nilai yang telah dilegalisir 2 lembar.
Tempat dan Waktu Pendaftaran
1. Tempat Pendaftaran di Kampus Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai-Denpasar Jl. Padma Penatih Denpasar Timur Telp. Fax (0361) 462617 (Pagi : Lilik & Juliasa) ; (0361) 467533 (Sore : Taku, Wawkadana, Adi Putra)
2. Waktu : Setiap hari kerja : Pagi pkl 09.00 – 13.00 ; Sore pkl 17.00 – 20.00 wita.
3. Pendaftaran Gelombang I : bulan Juni ; Gelombang II bulan Juli – Agustus
4. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung pada saat pendaftaran, lewat telpon dengan contact person kami tersebut di atas atau langsung contact pengelola FT-UNR.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar